Paritas mencerminkan banyaknya kelahiran hidup dari sekelompok perempuan pada saat mulai memasuki reproduksi hingga saat pengumpulan data dilakukan. Rumus Paritas adalah sebagai berikut:
Paritas=(∑〖CEB〗_i )/(∑P_fmi )
Paritas = Rata-rata jumlah anak dilahirkan untuk perempuan kelompok umur i
CEBi = jumlah anak yang dilahirkan hidup oleh perempuan kelompok umur i
Pfmi = jumlah perempuan pernah kawin kelompok umur i
Ukuran ini memberikan kemudahan dalam menggunakan data dasar yang dapat diperoleh dari hasil sensus atau survei dan tidak memberikan referensi waktu karena menyatakan jumlah anak yang lahir hidup sejak seorang perempuan menikah pertama kali. Namun ada kecenderungan faktor kelupaan (memory lapse) dalam melaporkan banyaknya kelahiran, terutama dari perempuan kelompok umur yang semakin tua.
Posting Komentar